Dalam kehidupan sehari-hari terdapat etika tak tertulis yang harus dipahami dan diterapkan. Selain etika-etika tertulis yang tentunya sudah dimengerti oleh semua orang, hal ini dikarenakan etika tak tertulis berkaitan dengan sikap dan perilaku kita dalam hal melakukan pergaulan di masyarakat.
Apa saja etika tak tertulis yang harus dipahami? Yuk, simak poin-poin di bawah ini.
1. Jangan Menawarkan Diri Apabila Tidak Diajak untuk Pergi.
Jangan merasa tersingkirkan apabila ada rekan kerja ataupun teman yang akan pergi tetapi tidak mengajakmu, bisa jadi mereka merasa tidak nyaman jika kamu ikut. Serta jangan sekali-kali kamu memaksakan diri untuk ikut, mungkin mereka membutuhkan ruang privasi sehingga kamu tidak diajak.
2. Jangan Ikut Pergi Apabila Kamu Diberitahu Mendadak atau Paling Terakhir.
Untuk poin ini kemungkinan menimbulkan pro kontra, akan tetapi kita bisa menggunakan logika karena tidak mungkin seseorang merencanakan suatu kegiatan secara mendadak, kecuali situasinya memang darurat. Bisa jadi kamu hanya dimanfaatkan untuk menjadi “tumpangan” karena mereka kekurangan kendaraan.
3. Jangan Menanyakan Hal yang Bersifat Privasi.
Contohnya adalah gaji, tidak sopan jika seseorang menanyakan gaji kepada orang yang belum dikenal. Hal ini dikarenakan tidak semua orang ingin terbuka terkait masalah finansial.
4. Jangan Memesan Makanan Mahal ketika Ditraktir.
Jika kamu sedang makan bersama rekan kerja, teman, maupun kolega bisnis, janganlah memesan makanan yang mahal. Tips yang aman adalah memesan menu yang sama dengan orang yang mentraktir, atau kita bisa memesan menu sesuai dengan selera kita tetapi dengan melihat harga. Jangan sampai kita malah menjadi “aji mumpung”, di mana memanfaatkan kesempatan yang ada sehingga menjadi berpikir kapan kita bisa makan makanan mahal tanpa mengeluarkan uang.
5. Jangan Membocorkan Rahasia Teman.
Salah satu ciri orang yang berintegritas adalah tidak membocorkan rahasia teman, meskipun teman yang sudah tidak akrab lagi. Hal ini berkaitan dengan kepercayaan, jika kita sudah dipercaya untuk mampu menjaga rahasia, maka jagalah rahasia itu. Kepercayaan akan hancur jika kamu mengkhianatinya.
6. Jangan Merencanakan Sesuatu di Depan Orang yang Tidak Terlibat.
Walaupun sebenarnya ini hal yang sepele, akan tetapi sangat berpengaruh terhadap perasaan seseorang. Berkaitan dengan poin yang pertama bahwa setiap orang memiliki ruang privasi, akan tetapi lebih baik jika menunda pembicaraan mengenai rencana sesuatu yang tidak melibatkan orang yang ada di sekitarmu saat itu. Jika ingin orang lain menghormati privasimu, maka hormatilah orang lain terlebih dahulu.
Penulis : Annisa Istika (AS)
Sumber: Yoursay.Id - 8 Etika tak Tertulis dalam Hidup yang Perlu Kamu Ketahui