Hargorejo. Bertempat di Pondok Pesantren Nurul Qur'an Sambeng. Selasa (31/8/2021) Bhabinkamtibmas Hargorejo Bripka Sunarto, SE dan Aipda Iskandar Anggota Intel Polsek Kokap melaksanakan kegiatan sambang silaturahmi. Dalam kesempatan ini tim Polsek Kokap dengan Bapak Kyai Nur Wakhid sebagai pengasuh Pondok Pesantren Nurul Qur'an tersebut.
Dalam acara ini tim Polsek menyerahkan bantuan sembako sebanyak 20 paket dari Alumni Akpol 1993 . Selain menyerahkan bantuan tim juga mengajak seluruh santri dan pengasuh pondok pesantren untuk ikut serta mesukseskan program vaksinasi.
Penulis : Kemiyati
Editor : Indi