Hargorejo. Dalam rangka pembinaan untuk meningkatkan kapasitas linmas, Polsek Kokap bersama Satpol PP Kapanewon, Koramil Kokap dan 10 orang perwakilan Linmas melaksanakan pertemuan di Lapangan Anjir pada Rabu, 18 Agustus 2021. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 08.00 - 11.30 WIB. Dalam kegiatan tersebut dilakukan pembinaan kamtibmas serta intensivikasi PBB. Sebagai petugas keamanan, Satuan Perlindungan Masyarakat (Linmas) memiliki tugas dalam berperan serta memelihara keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat.
Penulis : Ajru
Editor : Indi