You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan HARGOREJO
Kalurahan HARGOREJO

Kap. KOKAP, Kab. KULON PROGO, Provinsi DI Yogyakarta

PEMERINTAH KALURAHAN HARGOREJO

TUTOR BACA TULIS HARGOREJO TAHUN 1985 BERPULANG

Administrator 16 Februari 2020 Dibaca 346 Kali

Hargorejo, Ahad (16/02/2020) Pada Sabtu Kemarin Berita duka terdengar melalui banyak tempat ibadah dipagi itu. Sosok kebapakan yang telah banyak mengabdikan dirinya untuk masyarakat berpulang. Bapak Nurdin Sumarto (80) th Atau biasa dikenal dengan nama Pak Tumar. Lahir di Kulon Progo 21 Februari 1940. Hampir 2 tahun Mbah Nurdin biasa di panggil berjuang melawan penyakit jantungnya. Hingga Sabtu 15 Februari 2020 jam 02.00 WIB di Rumah Sakit Sardjito Kakek dari 20 cucu ini dipanggil Alloh Subhanahuwataalla. Beliau juga merupakan Ayah dari Umar Maksum yang dikenal sebagai wartawan Surat Kabar Kedaulatan Rakyat.

Pernah di kenal sebagai tutor baca dan tulis kalurahan Hargorejo di tahun 1985. "Ingat benar, waktu itu pak lurahnya pak Mondro. Kami kursus membaca dan menulis di pendopo kelurahan. Waktu itu masih banyak sekali warga Hargorejo yang buta aksara. Dan pak Nurdin adalah guru kami" cerita marsiyam (67) th.

 

Selain dikenal menjadi tutor baca dan tulis di tahun 1985. Mbah Nurdin juga dikenal sebagai Guru Ngaji di Masjid Ar Rohman. Lama menjabat sebagai ketua KKLPMD di padukuhan Krengseng. Dan pernah aktif sebagai bendahara di MWC NU Kapanewon Kokap.

Mbah Nurdin juga merupakan pensiunan Guru Agama dari SD N Janturan 1. SD N Janturan 2. Dan menghabiskan sisa pengabdiannya hingga pensiun di SD Ngulakan 1.

Ribuan pelayat menghadiri upacara ini. Turut hadir dalam acara Bupati Kulon Progo Drs Sutedja. Tampak juga Tokoh masyarakat, Pengurus NU Kabupaten Kulon Progo dan Pamong Pemerintahan.

"Beliau pribadi yang baik, Kami banyak terbantu oleh sosok beliau" Terima kasih untuk pengabdiannya ucap Rusidi Dukuh Krengseng. selamat jalan Mbah. Semoga di tempatkan di sisiNya dengan layak. Aamiin(Wir)

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image