Pada Kamis (26/10/2023) Kelompok Senam "Bugar Anjir" melaksanakan kegiatan rutin mingguan senam bersama. Bersama instruktur senam Mbak Haryati Woke dari Kliripan, senam bersama dilaksanakan setiap hari Kamis mulai pukul 14.00 WIB hingga lebih kurang pukul 16.00 WIB.
Anggota kelompok senam Bugar Anjir pada mulanya merupakan kelompok senam lansia, namun seiring berjalannya waktu, anggota kelompok senam bertambah dari ibu-ibu usia produktif. Beberapa kali pula anggota Karang Taruna Anjir turut serta mengikuti kegiatan senam tersebut.
Astiwi Rahayu, salah satu anggota kelompok senam Bugar Anjir mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kesehatan fisik dan jiwa. Selain untuk membakar kalori tubuh, senam bersama yang rutin dilaksanakan juga dapat menurunkan tingkat stres dan membiasakan diri untuk bersosialisasi di masyarakat.
"Terkadang setelah kegiatan senam bersama, ada beberapa anggota membawa camilan untuk dinikmati bersama. Hal ini sangat berpengaruh untuk meningkatkan keakraban dan kekeluargaan dalam bermasyarakat. Selain itu, juga ada kegiatan sosial kemasyarakatan kelompok senam Bugar Anjir. Apabila tetangga sekitar atau dari anggota kelompok senam sedang memiliki hajat, misalkan melahirkan, sedang sakit, atau bahkan terkena musibah, kami bersama-sama mengunjungi untuk memberikan dukungan," jelas Astiwi.
Kegiatan senam bersama kelompok ini dapat mendatangkan banyak manfaat positif, tidak hanya dari segi fisik, melainkan juga dari sisi ketenangan jiwa, rasa bahagia dan mengurangi tingkat stres, hingga sisi sosial kebersamaan di masyarakat. (Annisa Istika)